Tentang Saya

Arsip blog

Arbeloa: Kejayaan Barca Telah Berakhir

Arbeloa: Kejayaan Barca Telah Berakhir


Alvaro Arbeloa (Foto: Getty)

MADRID - Bek Real Madrid Alvaro Arbeloa meramalkan hari-hari kejayaan Barcelona telah berakhir setelah Los Blancos dinobatkan sebagai juara kompetisi La Liga, Kamis (3/5/2012) dini hari lalu.

Los Blancos mencatat kemenangan tandang 3-0 melawan tuan rumah Athletic Bilbao untuk mengunci gelar La Liga pertama mereka sejak tahun 2008. Mantan pemain Liverpool ini percaya keberhasilan klub ibukota Spanyol itu sekaligus memulai berakhirnya dominasi Barcelona.

"Saya rasa ini adalah momentum kami. Saya akan mengatakan kalimat ini (ke Barcelona): 'Hari kejayaan Anda akan segera berakhir," kata Arbelo kepada XL Weekly seperti dilansir Goal, Jumat (4/5/2012).

Berbicara tentang kemenangan terakhir Madrid atas Barcelona di Camp Nou, Arbeloa menambahkan: "Itu mungkin tantangan terbesar yang pernah saya hadapi, untuk mengalahkan tim besar seperti mereka."

Pemain internasional Spanyol ini juga ingin berbicara tentang pelatih Madrid Jose Mourinho dan menyatakan bahwa pelatih asal Portugal tersebut berbeda dengan seperti yang dikatakan media.

"Dia pria yang baik dan kadang-kadang saya melihat dia lebih sebagai seorang teman yang bisa kuajak bicara tentang segala sesuatu. Terkadang, kami mungkin membutuhkan poin maksimal dan setelah pertandingan, dia akan memberikan pelukan," tutur Arbeloa.

"Saya tidak ada keluhan tentang dia, dia selalu memperlakukan saya dengan baik. Hal lain yang saya suka tentang dia adalah, dia akan memberitahu Anda apa yang dia pikirkan langsung di depan wajah Anda dan itu sangat penting," tandasnya.

Real Madrid bakal kembali beraksi di kompetisi La Liga pada akhir pekan ketika mereka harus mengunjungi Granada.

0 komentar: